Pilih Laman

Bagi yang mempunyai hobi mengendarai motor gede tentu bisa memilih Suzuki Boulevard yang merupakan salah satu motor gede Suzuki Boulevard S40 yang mempunyai tampilan dan desain yang gahar. Hal ini terlihat dari mesinnya yang berkapasitas tinggi hingga mencapai 650 cc.

Namun menariknya motor yang satu ini mempertahankan gaya cruiser retro yang terlihat sangat klasik. Terlihat dari dimensi compact yang sangat minimalis dengan spesifikasi Chopper dari Suzuki. Untuk penjelasan lebih lanjut, simak berikut ini ulasannya:

Mengenal Motor Gede Suzuki Boulevard S40

motor gede suzuki boulevard s40 dan spesifikasinya

Bagi yang belum tahu, motor gede Suzuki Boulevard S40 yang dilengkapi dengan mesin 4 tak silinder. Mengingat kapasitas yang dimilikinya mencapai 625 cc. Sudah pasti kecepatan dari laju kendaraan ini sangat tinggi.

Hal terpentingnya, motor gede ini sudah menggunakan sistem pendingin oli dan juga udara. Memungkinkan tenaga yang dapat dihasilkan bisa mencapai 31 HP pada rpm 5400. Torsi yang dihasilkanya pun bisa mencapai 50 Npm.

Di dalamnya terpasang beberapa transisi hingga 5 percepatan yang dapat disalurkan pada roda. Dengan adanya penggerak belakang dari karet belt. Memungkinkan penggunaan rantainya jauh lebih senyap dan diam, jika dibandingkan motor gede lainnya.

Spesifikasi Motor Gede Suzuki Boulevard S40 Beserta Perkiraan Harga

Agar dapat mengetahui dengan baik bagaimana performanya saat digunakan. Pastikan telah mengetahui berbagai spesifikasi dari motor gede yang satu ini, pasalnya hampir setiap orang selalu bertanya – tanya tentang kinerjanya. Berikut spesifikasi yang harus diketahui, yaitu:

1. Mempunyai Desain serta Fitur Modern

Hal lain yang terlihat dari Suzuki Boulevard S40 adalah desain beserta fitur modernya. Moge yang satu ini, sangat kental dengan ciri khas retro dari penggunaan headlamp. Uniknya disertai dengan lampu sein yang bentuknya bulat.

Jika diperhatikan bagian lampu utama yang terlihat seperti batok tidak dilengkapi speedometer. Letak dari speedometer ini sendiri, berada di bagian tengah tangkinya. Apabila diperhatikan lebih seksama, bagian tengah tangkinya berdekatan dengan tutupnya.

Sebenarnya hal ini sama juga dengan motor lainnya, tetapi gayanya saja yang terlihat berbeda. Membuatnya terlihat seperti semakin unik dan menarik, sehingga banyak diminati. Atas dasar inilah banyak orang yang menginginkan motor tersebut.

Dengan adanya headlight yang terlihat modern, membuat motor gede ini semakin trendy. Keuntungan dari adanya headlight utama motor yang satu ini, yaitu LED nya lebih awet. Selain itu, perawatannya juga lebih mudah untuk dilakukan.

2. Ringan dan Mudah Akselerasi

motor gede Suzuki Boulevard S40 ringan dan mudah akselerasi

Untuk sekelas ukuran motor gede, Suzuki Boulevard ringan dan mudah untuk akselerasi. Motor ini terbilang ringan karena beratnya yang hanya 173 kg saja dibandingkan berat motor lainnya. Membuatnya jadi motor yang paling banyak direkomendasikan.

CC dari kendaraan roda dua ini adalah 650 cc. Performa dari sensasi cruiser ini dilengkapi dengan dua torsi mesin yang besar akan tetapi mudah dan ringan. Hal terpenting yang perlu untuk diketahui, harganya sangat bersahabat.

Pasalnya motor yang satu ini juga menawarkan akselerasi yang tentunya menyenangkan. Apalagi jika digunakan pada jalanan kota atau pun jalanan adventure. Sangat cocok dan nyaman untuk digunakan berkeliling dan menjelajah.

3. Harga yang Kompetitif dan Bersahabat

Hal menarik lainnya dari motor gede Suzuki Boulevard S40 adalah tawaran harganya yang kompetitif dan bersahabat. Terlihat dari beberapa harga yang ditawarkan di beberapa negara. Cukup dengan 83 juta rupiah, maka motor yang satu ini didapatkan.

Harga tersebut berlaku di beberapa negara seperti Selandia dan Amerika Serikat. Untuk harga tersebut di Indonesia sendiri belum masuk sehingga pembeliannya pun harus keluar. Bagi yang berminat bisa memilih jenis motor yang hampir serupa.

Pembelian motor yang satu ini tentu bisa dilakukan di negara yang telah disebutkan. Jika sudah sampai ke Indonesia, tentu sangat banyak peminatnya. Alasannya karena tampilannya yang menarik dan juga terjangkau.

4. Memperlihatkan Tampilan Retro yang Kental

suzuki boulevard s40 dengan tampilan retro

Bagi yang suka dengan koleksi motor gede, tentu sudah tidak asing lagi dengan Suzuki Boulevard S40. Merupakan salah satu motor yang mengusung tema retro yang terlihat sangat kental. Suzuki yang satu ini adalah keluaran terbarunya.

Model yang satu ini sendiri sudah lama diproduksi, yaitu mulai dari tahun 1984 hingga 2004. Selanjutnya di tahun 2005 hingga sekarang ini, namanya sendiri sudah berganti menjadi Boulevard S40. Jadi sebenarnya sama saja dengan Suzuki pengeluaran sebelumnya.

Apabila diamati lebih lanjut, tampilan yang terdapat di versi terbaru tidak banyak berubah atau signifikan. Mengingat gaya dari cruiser yang satu ini tetap mempertahankan gaya retro. Dengan kelengkapan dari dimensi compact yang khas dengan big bike.

Itulah ulasan terkait motor gede Suzuki Boulevard S40 yang dapat diketahui dan dipelajari. Mengingat motor gede yang satu ini cukup banyak diminati oleh para konsumen. Terlebih lagi tampilan dan performanya yang tidak usah diragukan lagi.